Bingung menentukan destinasi liburan? Anda bisa menjajal Jepang dan Korea sebagai destinasi liburan kali ini. Maklum saja, menurut mereka yang pernah berkunjung ke dua negara tersebut, ada banyak hal menarik yang bisa anda jumpai di sana.
Setibanya di Tokyo, Kuil Asakusa Kannon bisa menjadi destinasi wisata pertama yang dikunjungi, terlebih lagi kuil Buddha yang terletik di area Asakusa ini melewati Imperial Palace. Setelah itu, Anda bisa memuaskan hasrat berbelanja di Ginza dan Shibuya, dan tak ketinggalan berfoto di Patung Hachiko yang fenomenal. Selain itu, Anda berkesempatan untuk melihat sakura di Ueno Park.
Keesokan harinya, setelah puas beristirahat, merupakan hari yang tepat bagi Anda mengunjungi gunung tertinggi di Jepang, Gunung Fuji. Jika kondisi memungkinkan, Anda bisa naik sampai stasiun ke 5. Kemudian dilanjutkan menuju Yatsugatake untuk berbelanja.
Setelah puas menjelajahi Gunung Fuji, hal berikutnya yang bisa dinikmati adalah pemandangan Gunung Hotaka dengan ropeway yang dilanjutkan menuju Takayama Sannomachi, untuk berbelanja. Jangan lewatkan juga kesempatan menuju Shirakawago yang merupakan salah satu desa tertua di Jepang serta kesempatan melihat pembuatan sample makanan di Gujou yang dilanjutkan dengan kunjungan ke Kuil Kiyomizu dan Fushimi Inari Shrine.
Ke Jepang belum lengkap jika Anda tidak berkunjung ke Osaka. Di sana, sempatkanlah diri berfoto di Osaka Castle dan berbelanja di Shinsaibashi area. Baru kemudian menuju Kobe dan mengunjungi Kobe China town dan Motomachi.
Tidak berbeda jauh dengan Jepang, Korea pun menawarkan sejuta pesona yang tidak kalah indahnya sebut saja Pulau Jeju. Setibanya di sana anda bisa berkeliling kota sambil mengunjungi Mystreious Road, Di mana pada jalan sepanjang 1,5 kilometer ini Anda dapat merasakan keunikan gravitasi bumi yang berubah mejadi di atas, serta Dragon Head Rock Tour. Sempatkanlah juga berkunjung ke Teddy Bear Museum.
Keesokan harinya merupakan saat yang tepat mengunjungi Seongsan Sunrise Peak-gunung berapi yang berasal dari dasar laut, Seongup Folkore Village, Hello Kitty Museum, dan Loveland. Malam harinya saatnya menyaksikan pertunjukan teatrikal komedi Nanta Show.
Selain Pulau Jeju, tempat syuting Winter Sonata, Pulau Nami juga akan memberikan kesan tersendiri. Setelah puas menjelajahi Pulau Nami, saatnya mengunjungi Gunung Sorak mengunjungi Gwokeumsung Fortress menggunakan cable car, Grand Bronze Buddha dan kuil Shinheungsa. Lanjutkan perjalanan menuju Gangneung untuk melihat Sakura, kemudian menuju Seoul untuk berbelanja di Dongdaemun Fashion Market.
Bagi pecinta kuliner, sempatkan diri Anda belajar membuat kimchi dan mengenakan pakaian tradisional korea hanbok. Usai santap siang, kunjungilah Ginseng Shop, Herb Shop, Cosmetic Shop, serta Amethyst dan Duty Free Shop. Setelah itu, kunjungi Gyeongbok Palace, National Folklore Museum atau Changdeyok Palace kemudian melewati Presidential Blue House, lalu mendatangi Trick Eye Museum dan Ice Gallery. Malam harinya, sempatkanlah berbelanja suvenir di Myeongdong Shopping Street.
Jika ingin memiliki sejuta kenangan indah saat berlibur ke Jepang dan Korea, Avia Tour akan selalu siap membantu mewujudkan impian Anda. Selamat berlibur.
Sumber : Kompas 22 Januari 2015. Hal 35

